Thursday, September 29, 2016

Roster Team FIFA ONLINE 3

Hello para managers, menyambut tournament akbar 3 bulanan dari FIFA ONLINE 3 INDONESIA  GPC ( Garena Primiere Championship ) yang sebentar lagi akan melakukan kualifkasi regional pada tanggal 9 oktober 2016 nanti. Kali ini kami akan membahas beberapa team yang selalu mendapatkan slot untuk event-event besar dari FIFA ONLINE 3 tersebut atau dibilang merekalah beberapa team yang terbaik di INDONESIA. Siapa saja mereka ? dan dari mana ? mari kita lihat.



1. Suzuran Genji Perfect Saitama (SGPS)


          Team yang berasal dari medan, yang awalnya hanya iseng mengikuti tournament-tournament yang diselengarakan oleh pihak GARENA, kali ini mereka menjelma menjadi salah satu team yang sangat diwaspadai di FIFA ONLINE 3, team ini di pimpin oleh " Kriston 'And1ra' Nainggolan ", " Ryan 'PoseidonID' Putra ", dan " Nico ' Jafasta ' Sembiring ". Mereka adalah team yang sangat konsisten didunia FIFA ONLINE 3. SGPS memulai karir PROFESSIONALnya pada PRO LEAGUE S2, namun jalan SGPS untuk memasuki PRO LEAGUE tidaklah mudah, mereka harus memasuki fase ' Play-off ' yang kala itu di selengarakan di Jakarta. Mereka ahkirnya memastikan diri lolos ke PRO LEAGUE S2 setelah menghempaskan team Viel Gluck dari medan. Dan untuk menambahkan kekuatan team SGPS, merekrut Abraham " Kyrregorvell " Putra. Yang dapat dibilang sudah berpengalaman dalam FIFA ONLINE 3, Karena dia beberapa kali mengikuti tournament besar seperti PRO LEAGUE S3 dan CHAMPION ARENA.
Inilah beberapa penghargaan yang diraih oleh Suzuran GPS :


                                            ABRAHAM "KYRREGORVELL" PUTRA

  1. Juara 2  KING ARENA IV
  2. Juara 3  PRO LEAGUE S2
  3. Juara 2  PRO LEAGUE S3
  4. Juara 1  PRO LEAGUE S4
  5. Finalist  Garena Premiere Championship




2. SKDM GOLD





            SKDM GOLD atau Bekasi GOLD adalah team yang di buat oleh "Hary 'Alazka' Saptura", "Arbaniansyah", dan "Ardiyansah". Kala itu mereka mengikuti kualifikasi regional di BEKASI, dengan nama team SINSvGOLD dan mereka mendapatkan slot untuk KING ARENA IV setelah menjuari regional BEKASI, Saat itu team SINSvGOLD merekurt " Muhammad 'Abadia' Syadhril " untuk menambah kekuatan team SINSvGOLD di KING ARENA IV, dan benar saja. SINSvGOLD langsung mendapatkan slot untuk PROFESSIONAL LEAGUE S2 setelah mendapatkan point sempurna pada fase KING ARENA IV. Dan SINSvGOLD berganti nama menjadi SKDM GOLD seiring bergulirnya PRO LEAGUE S2, mereka menunjukkan kelasnya di PRO LEAGUE S2. Mereka berhasil Menundukan Juara PRO LEAGUE S1 yaitu BDG FOCUS di FINAL PRO LEAGUE S2. Setelah PRO LEAGUE S2 selesai SKDM GOLD kembali merekurt " Khairul ' Auxere' Anam " untuk mengantikan posisi yang ditinggalkan oleh "Arbaniansyah" dan "Ardiansyah". Di penampilan perdana "Khairul 'Auxere' Anam" di PRO LEAGUE S3 sangat memukau dia langsung menyambat gelar 'TOP SCORER di season 3'. BEKASI GOLD kembali menjuari PRO LEAGUE S3 setelah mengalahkan Rival terberatnya yang berasal dari medan, yaitu Suzuran GPS. SKDM GOLD pernah beberapa kali mewakili FIFA ONLINE 3 INDONESIA diajang ASIA. Dan mereka adalah team yang memegang tittle JUARA BERTAHAN.

Inilah beberapa penghargaan yang diraih oleh BEKASI GOLD :
  1. Juara 1 KING ARENA IV
  2. Juara 1 PRO LEAGUE S2
  3. Juara 1 PRO LEAGUE S3
  4. Juara 2 PRO LEAGUE S4
  5. Juara 1 Garena Premiere Championship.
  6. Finalist ASIA CUP di KOREA, SEA INVITATIONAL di VITENAM, dan EACC di Shanghai.

 3. Pekanbaru Dragonz





            Pekanbaru Dragonz salah satu team yang berasal dari Riau, mereka salah satu team yang konsisten menjalani karir PROFESSIONALnya di game FIFA ONLINE 3 hingga saat ini. Sama seperti SGPS dan SKDM GOLD, mereka memulai karir professionalnya di PRO LEAGUE S2 setelah mengalahkan [D'V]Cappucinno dari jogja mereka lolos dan berhasil menempati Juara 4 pada PRO LEAGUE S2 namun tak hanya itu, mereka pun memastikan lolos ke PRO LEAGUE S3 namun hanya puas berada di peringkat 6 dan membuat mereka tidak mendapatkan tempat di PRO LEAGUE S4. Namun " Muhammad 'Augmenter' Akbar " memberikan harapan untuk berlaga di PRO LEAGUE S4 setelah dia berhasil lolos ke KING ARENA dan merebut JUARA 1 yang memastikan Pekanbaru DRz dapat berlaga di PRO LEAGUE S4. Dan ahkirnya Pekanbaru DRz mengahkiri PRO LEAGUE S4 dengan menjadi JUARA 3. Hingga ahkirnya mereka menjadi RUNNER UP Garena Premiere Championship setelah kalah 3-0 oleh BEKASI GOLD.

Inilah beberapa penghargaan yang diraih oleh PEKANBARU DRAGONZ :
  1. Juara 2 KING ARENA III
  2. Juara 4 PRO LEAGUE S2
  3. Peringkat 6 PRO LEAGUE S3
  4. Juara 3 PRO LEAGUE S4 
  5. Juara 2 Garena Premeier Championship

        Dan itulah beberapa TEAM terbaik yang akan meramaikan Garena Premiere Championship edisi WINTER, namun tak hanya itu ada beberapa nama TEAM besar seperti Decoros Forma yang di commandoi oleh "Adi ' KQB' Prasetyo" yang beberapa waktu lalu mewakili INDONESIA di ajang internasional SEA OPEN CHAMPIONSHIP. Dan ia berhasil menjadi Juara group hingga ahkirnya kalah oleh Players asal SINGAPORE 'AMRAN FERNANDO'. Penasarankan siapa yang akan menjuari Garena Premiere Championship edisi WINTER. Mari kita tunggu aksi mereka dan kita berharap sang juara berikutnya akan membawa nama baik untuk INDONESIA.


No comments:

Post a Comment