Monday, October 17, 2016

8 TEAM FIFA ONLINE 3 YANG BERHASIL LOLOS DARI FASE KUALIFIKASI

Hallo para managers, hari minggu kemarin FIFA ONLINE 3 sudah selesai melakukan fase kualifikasi dan sudah ada 8 team yang akan berangkat ke Jakarta. Team apa saja yang lolos dan dari mana sajakah mereka ? Check this out.


1. TRINITY ( Jakarta Utara )

Andy 'Nabillah7SINS' Ryza ( Coach )
Muhammad 'Abadia' Akbar 
Khairul 'auxure' Anam
Hary 'alazka' Saputra
Eza 'Elite' GiesTiantri
Patrick Christian ( Managers )
        
          Setelah Khairul 'auxere' Anam dan Hary 'alazka' Saputra berhasil melaju ke babak FINAL di APWB CUP pada hari sabtu lalu, kini mereka kembali mengantarkan team TRINITY lolos ke babak GRAND FINAL, setelah mengalahkan team Tasikmalaya AMR di round ke 4. Dengan itu Muhammad 'abadia' Akbar, dkk. Berhasil bertahan di Garena Premiere Championship edisi WINTER. Setelah musim lalu mereka menjuari Garena Premiere Championship edisi SUMMER.


Berikut Bagan Pertandingan dari team TRINITY :



2. DragonZ ( Pekanbaru )

Muhammad 'Augmenter' Akbar
Daniel 'dnl' Siagian
Meky 'BigBoss' Polanda
Rudi 'alazne' Pratama

          Team DragonZ harus puas menjadi Juara 2 di fase regional, setelah kalah oleh rival abadinya Dragonz Reborn. Namun mereka tidak menyerah, setelah berhasil mendapatkan slot untuk fase kualifikasi. Muhammad 'Augmenter' Akbar dkk, tampil sangat perkasa di fase kualifikasi dan berhasil melaju ke babak Grand Final setelah menyisihkan lawan-lawannya dengan point sempurna. Pada round ke 4, team DragonZ memastikan diri lolos ke Grand Final setelah mengalahkan team ARDERI NET.

Berikut Bagan Pertandingan dari team DragonZ :



3. Revival ( Klaten )

Drajat 'VictoriaID' Kusuma
Mohammad 'JangkriikBous' Sugiarta
Rendra 'RvL3angLs3A' Pramudya


          Drajat 'victoriaID' Kusuma berhasil menghantarkan team Revival lolos ke babak Grand Final. Setelah mengalahkan team Bukan Cowo U Mild dari medan dengan point 3-1 bagi team Revival. Drajat 'victoriaID' Kusuma pun kembali ke Jakarta, setelah beberapa waktu lalu ia lolos di Champion Arena.



Berikut Bagan Pertandingan dari team Revival :



4. GenesisPredatorGRT ( Garut )

Suryana 'WILDS' Azis
Dani 'iGAMERSLisnaAF' Arsaidhani
Agung 'cakcakngarayap' Muharam
         
          GenesisPredatorGRT adalah debutan pada Garena Premier Championship edisi WINTER ini. Suryana 'WILDS' Azis, berhasil menghantarkan teamnya ke fase Grand Final setelah mengalahkan team republik xHCx dengan point 3-1 untuk keunggalan GenesisPredatorGRT.


Berikut Bagan Pertandingan dari team GenesisPredatorGRT :



5. TendanganMakalang ( Kerawang )


Kinang 'VRneTzKarawang' Nughraha
Hartanto 'BolangKarawang' Sigalingging
Abdullah 'PanglimaKarawang'


          Kinang 'VRneTz' Nugraha berhasil mengantarkan team TendanganMakalang ke fase Grand Final, setelah menghempaskan team MVP Aether dari bandung. Team TendanganMakalang tidak mendapatkan perawalan yang berarti pada babak kualifikasi setelah mendapatkan point sempurna pada setiap pertandingannya.



 Berikut Bagan Pertandingan dari team TendanganMakalang :




6. ArCDaiki ( Pekalongan )

Muhammad 'ARCHOVET' Mahfudh
Zaenal 'ARCHINTINK' Achmad
Arif 'ARCHITECH' Wihartanto

          ArCDaiki berhasil melaju ke babak kualifikasi setelah mengalahkan team Pkl Rangers dengan point 3-1 pada fase regional, dan ArcDaiki berhasil melaju ke fase kualifikasi. Namun di round ke 4 ArCDaiki kembali berhadapan dengan Pkl Rangers untuk memastikan tiket ke Jakarta. Namun ArCDaiki berhasil mendapatkan point 3-2 dari Pkl Rangers dan memastikan diri untuk berlaga di babak Grand Final Garena Premier Championship edisi WINTER.



 Berikut Bagan Pertandingan dari team ArC Daiki :




7. Hoki Is Hoki ( Surabaya )

Afnan 'ModalHOKI' Fanani
Nizar 'LagiTobat'
Nanda 'nVIDIA' Hanung


          Hoki Is Hoki berhasil mendapatkan slot untuk fase kualifikasi setelah mengalahkan team OvieNet FC dengan point 3-2. Hoki Is Hoki berhasil lolos ke babak Grand Final setelah menghempaskan perlawanan dari team MAKUCI dengan point sempurna 3-0. Dan Hoki Is Hoki memastikan diri untuk berlaga di Garena Premier Championship edisi WINTER di Jakarta.


 Berikut Bagan Pertandingan dari team Hoki Is Hoki :




8. R4WAN NUCLEUS ( Bekasi )

MDermawan 'AnakCelebes' Alcantara
Her 'R4WAN' Mawan
Aris 'EnemyPublicNCS' Wibisono
Raisman 'ExtremeNCS7'


          R4WAN NUCLEUS berhasil mendapatkan slot untuk fase kualifikasi setelah mengalahkan team 5DS dengan point yang cukup ketat 3-2 untuk kemenangan R4WAN NUCLEUS. Mereka memastikan diri lolos ke babak Grand Final setelah mengalahkan team saudaranya yaitu 7SINS dengan skor 3-1.




Nah, sekarang para managers sudah taukan siapa saja team yang akan berlaga di babak Grand Final nanti, namun beberapa team yang di unggulkan dapat melaju ke babak Grand Final harus terhenti langkahnya dengan sangat berat, GuardianForce ( GF ) harus mengakui kekalahannya oleh team Bukan Cowo U Mild asal medan dengan point 3-2. Namun di Garena Premier Championship ini banyak memberikan kejutan. Penasaran kan siapa yang akan mewakili Indonesia ke Thailand nanti ? Tetap ikuti perkembangannya yah para managers. Sampai ketemu di thread selanjtunya. 

No comments:

Post a Comment